Kumpulan Informasi Teknologi Terbaru 2014-2015

Cara Mengatur Keuangan Keluarga Pribadi

Cara Mengatur Keuangan Keluarga Pribadi - Info Terbaru - Penghasilan atau uang yang Anda dapatkan meskipun sangat besar namun tidak akan pernah mencukupi kehidupan Anda jika Anda tidak juga merasa puas dengan segala kebutuhan yang telah di dapatkan.

Sedangkan bila Anda tidak mengatur keuangan pribadi Anda dengan baik, maka uang yang Anda peroleh selama ini akan dengan mudah hilang begitu saja, sehingga biaya kehidupan Anda tidak tercukupi yang akhirnya utang lah yang menjadi pilihan. Meskipun tidak selamanya utang itu buruk namun jika terlalu sering meminjam uang tanpa memikirikan bagaimana cara membayar utang tersebut maka sama saja Anda dengan menumpuk utang dan akan membebani diri Anda.

Dilansir dari page US News tentang keuangan pribadi pada hari selasa (11/06/13/) inilah 10 Cara yang bisa Anda terapkan tentang cara mengelola keuangan pribadi yang baik.

Cara Mengatur Keuangan


Cara Mengatur Keuangan Keluarga Pribadi 

1.) Menetapkan Tujuan Keuangan
Ketika Anda akan mengumpulkan pendapatan, tentunya Anda patut mempunyai tujuan untuk apa pendapatan Anda kumpulkan. Misalnya membeli sebuah rumah dengan tiga kamar tidur, atau tujuan Anda lainnya. Dengan Anda memiliki tujuan maka keuangan pribadi dapat lebih diatur sehingga ada motivas ketika Anda mengumpulkan pendpatan Anda.

2.) Membuat Rencana Pengeluaran
Banyak orang yang menghabiskan sebagian besar pendapatannya untuk berbagai hal seperti, perumahan, makanan, atau juga transportasi. Belum lagi dengan biaya keuangan lainnya tentunya hal ini kurang baik bagi keuangan pribadi yang Anda punya, Anda dapat mensiasatinya dengan membuat anggaran tahunan dengan mengatur tujuan belanja Anda.

3.) Menahan Diri Terhadap Berbagai Macam Tawaran Penjualan
Banyak cara yang digunakan para penjual toko agar konsumen tertarik untuk membeli suatu barang, tawaran promosi layaknya diskon, pemberian hadiah dan teknik penjualan lainnya digunakan agar Anda para konsumen tertarik. Namun jika Anda sudah mengatahui bagaimana teknik mereka menarik konsumen tentunya Anda dapat menahan dari tawaran-tawaran yang yang diajukan pebeli kepada Anda, dan mengatakan tidak pada tawaran tersebut.

4.) Meneliti Pengeluaran Pribadi
Dengan meneliti pengeluaran pribadi yang Anda miliki selama 2 minggu, Anda bisa melihat berbagai pengeluaran yang tidak perlu, seperti biaya makan diluar yang mahal.

5.) Mencari Barang yang Mirip dengan harga yang murah
Umumnya barang yang dijual dalam toko memiliki harga yang mahal dari harga awal pada saat barang tersebut keluar. Jika Anda mendapati di toko sebelah menjua barang yang sama dengan harga yang murah, untuk tidak ragu pindah pada toko tersebut. dengan begitu Anda dapat lebih mengatur keuangan pribadi Anda.

6.) Melakukan Penelitian Online Sebelum Mengunujungi Toko
Agar Anda dapat menemukan penawaran harga yang baik sebaiknya Anda riset keberbagai situs review produk atau situs yang menyediakn disko untuk produk yang akan Anda beli, jika kebetulan ternyata ada pengiriman gratis dan harga yang lebih murah Anda bisa membeli barang tersebut secara Online. Namun tetap hati-hati ya terhadap situs toko online penipuan?

7.) Cari SUmber Pendapatan Cadangan
Sekarang ini jika ita tidak berhati-hati saat bekerja bisa saja terancam kehilangan pekerjaan datau bisa juga terjadi pemotongan gaji yang menyebabkan turunnya pendapatan Anda, Namun jika ada penghasilan kedua, ini tentunya kejadian ini dapat lebih diminimalisir, jadi carilah bagaimana agar mendapatkan keuangan yang lebih :)

8.) Memulai Bisnis Sendiri
Banya orang diluar sana telah terinspirasi dengan wirausaha, ini tentunya bertujuan agar kehidupan finansial merkeka tetap terkendali.  Meskipun usaha kecil namun sepertinya lebih baik dibandingkan dengan tidak adanya pemasukan. Jadi mulailah dengan melkukan bisnis sendiri.

9.) Negosiasikan Gaji Kembali
Meminta kenaikan gaji mungkin menjadi salahsatu pilihan bagi pekerja saat ini. Jika ternyata gaji yang Anda peroleh lebih rendah daripada rekan kerja Anda yang lain, meminta kenaikan gaji pada atasan mungkin bisa dijadikan pilihan.

10.) Jangan Menganggap Hutang Buruk
Banyak orang yang menilai dengan melakukan utang maka akan menyebabkan kebangkrutan, sepertinya tidak benar juga, karena dengan pengelolaan yang tepat justru dapat lebih bermanfaat. Dengan kredit banyak kebutuhan mendesak yang dapat kita biayai, misalnya saja ketika Anda ingin membeli rumah. Namun Anda harus berhati-hati dengan malakukan utang ini karena jika tidak dipertimbangkan secara matang-matang bisa saja menjadi boomerang untuk Anda.

Nah, bagaimana? sudah mengetahui bagaimana cara mengatur keuangan Anda dengan baik, segera lakukan cara yang tepat agar keuangan keluarga atau pribadi Anda agar tidak hilang dengan sia-sia.

Cara Mengatur Keuangan Keluarga Pribadi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin